Alamat: Ds. Bulus, Kec. Gebang, Kab. Purworejo, Jawa Tengah 54191

Buka : 7.00am - 3.00pm

Jumat - Libur

Visi Dan Misi

Madarasah Aliyah Al Iman Bulus Purworejo Memiliki Visi


TERBENTUKNYA GENERASI YANG BERTAQWA, JUJUR, KREATIF, KOMPETITIF, BERTANGGUNG JAWAB, BERILMU AMALIAH DAN BERAMAL ILMIAH


Misi Madrasah

    1. Melaksanakan pembelajaran secara komprehensif, yang mengacu pada 8 (delapan) Standar Nasional Pendidikan, dengan mengembangkan kurikulum muatan lokal dan pembiasaan diri melalui penguatan sikap, pengetahuan, dan keterampilan,
    2. Melaksanakan pembelajaran menggunakan teknologi informasi,
    3. Menghasilkan lulusan yang berakhlakul karimah, memiliki pengetahuan faktual, konseptual, prosedural dan metakognitif dalam ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan budaya serta memiliki kemampuan berpikir dan bertindak secara efektif dan kreatif,
    4. Meningkatkan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan serta siswa dengan alternatif yang terbaik dan terkini,
    5. Memenuhi kebutuhan sarana dan prasarana yang representatif,
    6. Menerapkan manajemen berbasis madrasah yang ditunjukkan dengan kemandirian, kemitraan, partisipasi, keterbukaan, dan akuntabilitas,
    7. Menyediakan layanan pendidikan yang optimal dengan biaya yang terjangkau oleh masyarakat,
    8. Mengembangkan penilaian otentik yang mencakup sikap, pengetahuan dan keterampilan berdasarkan prinsip-prinsip penilaian.